Selasa, 12 Februari 2019

Pengertian Artikel Ilmiah, Semi Ilmiah dan Non Ilmiah beserta perbedaannya

Dalam dunia tulis menulis kita sering mendengar kata artikel, kata artikel ini sering banget didengar terutama bagi mereka yang sedang menempuh dunia pendidikan atau pun bagi kalangan blogger yang mempunyai hobi untuk membuat tulisan untuk dipublikasikan di internet.

Terdapat 3 ragam bahasa artikel, yaitu artikel ilmiah, artikel semi ilmiah dan artikel non ilmiah,berikut pengertian dan ciri-ciri ragam bahasa tersebut :

1.Artikel Ilmiah

Perngerian Artikel Ilmiah
Artikel ilmiah adalah sebutan yang khusus untuk makalah dikalangan para mahasiswa dalam kaitannya dengan pembelajaran dan pendidikannya sebelum menyelesaikan jenjang studi.
 
Penjelasan mengenai Artikel ilmiah secara umum lainnya adalah suatu karya ilmiah yang ditulis untuk dimuat dalam jurnal ilmiah dengan tata cara penulisan yang mengikuti pedoman atau konvensi ilmiah yang telah disepakati atau ditetapkan.

Adakalanya Artikel ilmiah dapat diangkat dari hasil penelitian lapangan atau laboratorium, hasil pemikiran dan kajian pustaka, atau hasil pengembangan proyek.

Pengertian Artikel Ilmiah
Dalam pengertian artikel ilmiah sudah dijabarkan bahwa tulisan ini bersifat ilmiah dan sistematis.

Oleh sebab itu artikel ilmiah juga bisa menggunakan angka-angka statistik dalam bentuk tabel maupun nontabel, yang menggambarkan suatu objek pembahasan hasil daripada sebuah penelitian baik berdasarkan sampel maupun populasi.
 
Publikasi artikel ilmiah dalam bentuk jurnal ilmiah dimaksudkan untuk mengkomunikasikan gagasan atau temuan yang penting untuk diketahui oleh pembaca.

Pada umumnya gagasan yang di tulis dalam bentuk artikel adalah gagasan atau temuan baru yang mempunyai orisinalitas dan mempunyai sumbangan tinggi terhadap kemajuan ilmu pengetahuan dari penemunya. Jika gagasan yang ditulis sudah umum biasanya penulis menuangkannya dalam bentuk buku atau diktat.

Ciri-ciri Artikel Ilmiah

Setelah kita memahami pengertian artikel ilmiah, kita juga perlu mengetahui apa saja ciri-ciri artikel ilmiah tersebut. Berikut ini ciri ciri artikel ilmiah :
1.Pertama Artikel ilmiah merupakan tulisan ilmu pengetahuan yang disusun berdasarkan penelitian, betapapun sederhananya penelitian tersebut.

2.Kedua Artikel ilmiah bersifat objektif. Maksudnya informasi yang diungkapkan sesuai dengan karakteristik objeknya. Jika penelitian itu diulangi hasilnya akan sama.

3.Ketiga Artikel ilmiah harus didasarkan pada pemikiran ilmiah, yaitu logis serta empiris.

4.Keempat Artikel ilmiah sistematis. Maksudnya susunan isinya bersistem, dimulai dengan judul, abstrak, pendahuluan, metodologi penelitian, hasil, pembahasan, dan kesimpulan. Demikian juga cara penomoran bab, sub bab, serta bagian bagian detailnya dilakukan bersistem.

5.Kelima Artikel ilmiah dikembangkan berdasarkan rujukan atau referensi. Karena itu tulisan jenis ini selalu dilengkapi dengan daftar pustaka atau bibliografi.

6.Keenam Informasi artikel ilmiah bersifat eksplisit. Penggunaan kata-kata ambigau tidak relavan untuk digunakan dalam bentuk tulisan ilmiah.

7.Ketujuh Artikel ilmiah juga memiliki ciri kebahasaan. Yaitu bahasa tulisan ilmiah.

2.Artikel Semi Ilmiah

Pengertian Artikel Semi Ilmiah
Artikel semi ilmiah disebut juga ilmiah populer adalah artikel yang berbasis pada ilmu pengetahuan dan disajikan dengan metode penulisan yang benar. artikel ilmiah lebih banyak menyajikan fakta umum yang tidak terikat dengan gaya metode ilmiah penulisan. Penulisan artikel semi ilmiah menyajikan fakta dan fiksi dalam satu tulisan. Definisi lain artikel semi ilmiah adalah artikel yang bersifat ilmu, tetapi menggunakan bahasa umum sehingga mudah dipahami oleh masyarakat awam.

Ciri-Ciri Artikel Semi Ilmiah

1.Fakta disimpulkan secara subjektif
2.Melebihkan sesuatu
3.Persuasif
4.Gaya bahasa formal dan popular
5.Usulannya bersifat argumentatif
6.Ditulis berdasarkan pada fakta secara pribadi penulis

3.Artikel Non Ilmiah

Pengertian Artikel Non Ilmiah
Artikel non ilmiah adalah artikel yang mengungkapkan fakta tentang pengetahuan serta pengalaman dalam kehidupan, biasanya menggunakan bahasa yang tidak terlalu baku/ resmi. Artikel non ilmiah tidak perlu didukung fakta umum serta kebanyakan bersifat fiktif.

Ciri-Ciri Artikel Non Ilmiah

1.Berdasarkan fakta pribadi
2.Tulisan subjektif
3.Gaya bahasa populer dan bermakna konotasi
4.Tidak mengandalkan hipotesis
5.Dramatisir, Persuatif, Imajinatif, deskriptif
6.Emotif

Perbedaan Artikel Ilmiah dengan Semi Ilmiah
Perbedaan dalam jenis artikel ilmiah dan semi ilmiah adalah terletak pada bahasanya. Dalam artikel semi ilmiah lebih bersifat bebas, seringkali menggunakan kata yang bermakna konotasi. Selain itu bahasa dalam artikel semi ilmiah cenderung lebih mudah dipahami oleh pembaca yang awam sekalipun. Terkadang menggunakan kalimat yang kurang efektif seperti kalimat dalam sastra.

Perbedaan Artikel Ilmiah dengan Non Ilmiah
Artikel ilmiah dikenal juga dengan nama karya non fiksi, sebaliknya artikel non ilmiah dikenal dengan nama karya fiksi. Karya fiksi adalah karya yang tidak bersumber dari kenyataan yang ada. Baik karya ilmiah maupun non ilmiah memperlihatkan perbedaan yang signifikan dari beberapa aspek penulisan. Berikut beberapa perbedaan yang dapat diamati antara karya ilmiah dan non ilmiah.

1.Artikel ilmiah lebih memiliki metode dan bersifat sistematis.  Maksudnya, pada materi pembahasan selalu dipakai metode atau cara tertentu dan langkah yang teratur melalui proses identifikasi permasalahan terlebih dulu.

2.Karya ilmiah adalah hasil dari sebuah penelitian. Hasil penelitian tersebut tersaji dalam bentuk pembahasan yang bersifat faktual dan objektif. Artinya, segala yang dijelaskan merupakan suatu kenyataan antara tulisan dan fakta di lapangan.

3.Karya ilmiah memakai ragam bahasa yang sudah baku, dengan kode etik penulisan khusus karya ilmiah.

4.Karya non ilmiah bersifat emotif, tidak sistematis dan lebih mencari keuntungan saja.

5.Karya non ilmiah cenderung bersifat memengaruhi, menunjukan penilaian yang tanpa bukti akurat, seringkali membujuk pembacanya.

6.Karya nonilmiah lebih terlihat hiperbola dalam pemilihan kata, karena merupakan pendapat pribadi.

Ketiga jenis artikel pada bahasan kali ini sudah memiliki acuan penulisan masing-masing serta diperuntukan bagi kalangan-kalangan tertentu sehingga lebih terlihat perbedaannya. Sebagai pembaca, sudah tersedia berbagai literatur mengenai ketiga jenis artikel yang dapat dijumpai di beberapa lokasi seperti perpustakaan, toko buku serta tersebar di media internet. Dengan demikian sangat mudah bagi pembelajaran materi ini pada masa sekarang.

Sumber:
1.https://www.idpengertian.com/pengertian-artikel-ilmiah/





0 komentar:

Posting Komentar